Thursday, July 4, 2019

Mengidentifikasi Usaha Untuk Mengurangi Erosi Tanah

1. Usaha menjaga Kesusburan tanah:
a. Pemupukan diusahakan dengan pupuk hijau
b. Sistem irigasi yang baik, misalnya membuat bendungan-bendungan
c. Pada lereng-lereng gunung dibuat hutan cadangan
d. Menanami lereng-lereng yang telah gundul
e. Menyelenggarakan pertanian di daerah miring secara benar


2. Usaha mengatasi erosi tanah pada lahan pertanian di daerah miring, yaitu:
a. Terasering, yaitu menanam  tanaman dengan sistem berteras-teras untuk mencegas erosi
b. Contour farming, yaitu menanami lahan menurut garis kontur sehingga perakaran dapat menahan tanah
c. pembuatan tanggul pasangan (guludan) untuk menahan erosi
d. Contour plowing, yaitu membajak searah garis kontur sehingga terjadilah alur-alur horizontal
e. Contour strip cropping, yaitu bercocok  tanam dengan cara mengikuti garis kontur sehingga bentuknya berbelok-belok, masing-masing ditanami tanaman yang berbeda-beda jenisnya secara berselang-seling (tumpang sari)
f. Crop rotation, yaitu usaha pergantian jenis tanaman supaya tanah tidak kehabisan salah satu unsur hara akibat diisah terus oleh salah satu jenis tanaman

Share this

0 Comment to "Mengidentifikasi Usaha Untuk Mengurangi Erosi Tanah"

Post a Comment

Jika ada pertanyaan, link mati, dan ucapan terima kasih, silahkan isi di kotak komentar...